Home / Kota Tangerang

Kamis, 10 Oktober 2024 - 09:16 WIB

Kota Tangerang Luncurkan Community Center Baru, Pembangunan Griya Harmoni Warga Dimulai

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang baru saja memulai pembangunan pusat komunitas (community center) sebagai salah satu terobosan pembangunan ruang publik berkualitas di Kota Tangerang. Bertajuk “Griya Harmoni Warga,” peletakan batu pertama (ground breaking) pembangunan tersebut dilakukan langsung Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Dr. Nurdin.

Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Dr. Nurdin menuturkan, pembangunan Griya Harmoni Warga tersebut akan dilakukan secara berkala di 15 lokasi yang tersebar di Kota Tangerang.

Tidak hanya sebagai tempat berkumpul masyarakat, Griya Harmoni Warga dikonsepkan menjadi ruang untuk berbagai aktivitas lainnya, mulai dari sosial, pendidikan, kesehatan, olahraga, seni budaya, sampai akses layanan masyarakat seperti Integrasi Layanan Primer (ILP) di Kota Tangerang.

Baca Juga  DPRD Sebut Revitalisasi Pasar Anyar Tak Kunjung Selesai Sampai Akhir Desember

“Kami membangun ini (Griya Harmoni Warga) tidak hanya difokuskan di komplek pemukiman melainkan juga menyasar pemukiman padat penduduk. Untuk tipenya ada beberapa macam yang semuanya dilengkapi fasilitas penunjang yang lengkap,” ujar Nurdin selepas membuka Launching Pembangunan Griya Harmoni Warga di RT 05, RW 01 Kelurahan Periuk, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Rabu (9/10/24).

Kepala Dinas Perumahan, Permukiman, dan Pertanahan (Diperkimtan) Kota Tangerang, Decky Prambodo menambahkan, Graha Harmoni Warga juga akan dilengkapi berbagai fasilitas lengkap yang bisa dimanfaatkan oleh seluruh lapisan masyarakat secara gratis, seperti balai warga, posyandu, lapangan olahraga, jogging track, playground, dan sebagainya yang dibangun persis di tengah pusat pemukiman warga.

Baca Juga  Antusias Masyarakat Pelayanan Publik Kecamatan Batuceper Setelah Libur Lebaran

“Terobosan pembangunan ini sangat banyak manfaatnya, selain pendistribusian aset juga sekaligus membuka Ruang Terbuka Publik di tengah pemukiman masyarakat yang relevan dengan kebutuhan masyarakat urban seperti di Kota Tangerang,” tambah Decky.

Selain itu, pembangunan Griya Harmoni Warga diharapkan dapat berjalan lancar sehingga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat dalam waktu dekat ini.

“Kami membangun ini menggunakan dana APBD murni yang ke depannya diharapkan selain sebagai ruanh sosialisasi juga mampu mendekatkan layanan pemerintah dengan masyarakat secara langsung,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Kota Tangerang

Antisipasi Banjir Saat Pilkada Serentak, Pj Wali Kota dan KPU Siapkan Beberapa Skenario

Kota Tangerang

Dindik Kota Tangerang Gelar Berbagai Perlombaan Tingkat SD se Kota Tangerang

Kota Tangerang

Cegah Rabies, Pemkot Tangerang Hadirkan Vaksinasi Hewan Gratis hingga Tersedianya 21 Rabies Center

Kota Tangerang

Kecamatan Ciledug Sigap Tangani Laporan Pembakaran Sampah Ilegal

Kota Tangerang

Jelang POPDA XI Banten 2024, Cabor Panjat Tebing Kota Tangerang Optimis Raih 7 Emas

Kota Tangerang

Peran Mahasiswa Diharapkan Dapat Memperkuat Kesadaran Politik di Kalangan Pemilih Pemula

Kota Tangerang

Berikan Pelayanan Inklusif dan Humanis, Kecamatan Karawaci Lakukan Perekaman KTP-el di Ruang Rawat Inap

Kota Tangerang

Dukung Program Pusat, Pemkot Siapkan Sistem Pengajuan PBG Hanya 10 Jam